KitaSatu.com - Tidak perlu jauh-jauh rekreasi keluar negeri karena itu hanya menghambur-hambuarkan duit saja. Indonesia cukup banyak tempat rekreasi yang sangat menarik dan hampir sama dengan tempat-tempat rekreasi yang ada di luar negeri.
Berikut adalah 14 tempat rekreasi yang memiliki kesamaan dengan tempat rekreasi yang ada di luar negeri.
1. Mahavihara Majapahit merupakan salah satu tempat wisata yang terbilang unik dan menarik di Desa Bejijong, Mojokerto.
Foto : Mahavihara Majapahit Patung Budha Tidur |
2. Cafe Singapore. Kafe ini disebut Singapore karena adanya patung singa yang mirip dengan patung singa yang ada di Singapore.
Foto : Cafe Singapore |
Baca Juga : Tempat Wisata di Ciamis
3. Patung Yesus berdiri diatas perbukitan Buntu Burake, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja.
Foto : Patung Yesus |
4. Candi Sukuh ini merupakan candi Hindhu pada jaman Majapahit yang berlokasi di Jawa Tengah. Persisnya, candi ini terletak di Desa Berjo di mana masuk wilayah Kabupaten Karanganyar dan hanya berjarak sekitar 36 kilometer dari kota Surakarta.
Foto : Candi Sukuh |
5. Grand Canyon adalah sebuah ngarai raksasa yang terdapat di Colorado, Amerika Serikat. Jika kamu tertarik ingin melihatnya, kamu tak perlu jauh-jauh pergi ke Amerika segala, karena pemandangan yang hampir sama terdapat di negara tercita Indonesia. Dimanakah itu ? tempat tersebut terdapat di kota Semarang, Jawa Tengah.
Foto : Grand Canyon |
6. Keindahan Bunga Sakura saat ini tidak hanya bisa dinikmati di Negara matahari terbit, di beberapa kota di Indonesia sekarang sudah dapat dinikmati indahnya pohon Sakura seperti di Kota Bogor, Surabaya maupun Batam. Jadi, jika kamu sedang berwisata di daerah Cibodas, Jawa Barat, maka sempatkanlah waktu kamu untuk mengunjungi kebun Raya Cibodas, karena di sana terdapat bunga Sakura yang ditanam sejak tahun 1953.
Foto : Bunga Sakura |
7. Banjarmasin sangat terkenal dengan kota sunga, jadi jangan salah lagi kalau kota ini memiliki ikon Kota Pasar Terapung.
Foto : Pasar Terapung |
8. Inilah bangunan megah dan menawan yang berada di kota Kediri, sebuah monumen yang dikenal mirip dengan L Arc De Triomphe yang ada di Paris. Monumen Simpang Lima Gumul ini selalu ramai dikunjungi wisatawan, terutama dari kawula muda karena tempat tersebut sangat cocok dibuat untuk nongkrong dan tempat bersantai.
Foto : Monumen Simpang Lima Gumul |
9. Masjid Agung An-Nur ini terletak di pusat kota Pekanbaru, masjid ini menjulang tinggi seakan mencoba mengingatkan penduduk tentang Sang Pencipta di tengah-tengah rutinitas keseharian masyarakar sekitar. Menariknya, masjid ini memiliki struktur bangunan yang konsepnya dari Melayu, Arab, Turki dan India yang berpadu padan menjadi sebuah bangunan masjid yang begitu indah. Selain sebagai tempat ibadah bagi umat muslim, komplek Masjid Agung An-Nur ini juga biasanya digunakan untuk kegiatan olahraga di sore hari karena menempati lahan yang cukup luas.
Foto : Masjid Agung An-Nur |
10. Di Pacitan juga kamu bisa menikmati keindahan “Green Canyon”, yakni Sungai Maron yang berlokasi di Ds. Maron.
Foto : Green Canyon |
11. TAK perlu jauh-jauh ke Selandia Baru hanya untuk melihat rumah Hobbit yang menjadi setting film The Lord Of The Ring. Karena kini rumah itu hadir di kawasan Lembang, Bandung, Jawa Barat. Tempat ini baru dibuka pada awal bulan Desember 2015 dan langsung booming di Social Media karena terdapat satu ikon yang ditonjolkan yaitu Rumah Hobbit.
Foto : Rumah Hobbit |
12. Gereja Belenduk. Nama asli gereja ini adalah Gereja GPIB Immanuel. Gereja ini disebut Gereja Belenduk karena warga lokal mengacu pada bentuk kubah bangunan yang bulat berisi (belenduk). Gereja Belenduk merupakan gereja umat Kristen Protestan yang berlokasi di Jalan Letjend Suprapto No 32, di kawasan Kota Lama, Semarang.
Foto : Gereja Blenduk |
13. Green Village Gedangsari merupakan salah satu lokasi tempat wisata yang terletak di dataran tinggi dusun Guyangan Lor, Mertelu, dimana perbatasan antara Kabupaten Gunungkidul, DIY dengan Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Dari desa wisata tersebut kamu akan dimanjakan dengan pemandangan hamparan bukit hijau yang begitu indah dan layaknya perbukitan di Selandia Baru.
Foto : Green Village Gedangsari |
14. Goa Gong Pacitan dalam perut bumi merupakan salah astu goa terindah se-Asia Tenggara. Sebagai andalan utama wisata di Pacitan selain nama SBY yang populer yaitu goa Gong. Pacitan juga dikenal sebagai kota 1001 goa, akan tetapi sebenarnya hanya ada 11 goa, biar lebih mantep makanya dibuat 1001 kali ya ...
Goa Gong |
Itulah tempat-tempat rekreasi yang hampir sama dengan tempat rekreasi di negara lai, jadi anda takperlu lagi jauh-jauh pergi ke luar negeri karena di Indonesia sudah ada. Banggalah dengan negerimu karena semuanya ada tanpa harus jauh-jauh keluar negeri. Selamat ber-Rekreasi ...
Baca Juga : Tempat Wisata di Cianjur
Baca Juga : Tempat Wisata di Cianjur
Comments
Post a Comment