Skip to main content

Posts

Showing posts from November 3, 2017

Inhu Jadi Juara Umum di Cabang Dayung

PORPROV Cabang olahraga Dayung dari kabupaten Indragiri Hulu berjaya pada Porprov IX di Kampar, setelah pada hari terakhir perlombaan cabang tersebut, Kamis (2/11) tampil sebagai juara umum. Hasil ini mengulang sukses pada Porprov VIII di Inhu tahun 2014, dimana tim dayung Inhu juga keluar sebagai juara umum. Dari 18 medali emas diperebutkan, 10 diantaranya dibawa pulang olahraga yang diketuai Ir Selamat tersebut. Selain itu juga 5 medali perak dan 1 perunggu juga didapat tim yang dikoordinir ketua harian Persatuan Olahraga Dayubg Seluruh Indonesia (Podsi) Inhu, M Ridwan SE. Peringkat kedua cabang ini diraih Inhil dengan 4 emas 4 perak dan 3 perunggu. Posisi ketiga Siak, 3 emas 1 perak 4 perunggu dan emas terkahir didapat Siak dengan 1 emas 4 perak dan 1 perunggu. Sementara tuan rumah Kampar berada pada posisi 4 dengan 3 perak dan 3 perunggu. Sementara Negeri Jalur Kuansing hanya mendapatkan 1 perak dan 6 perunggu. Ridwan mengaku cukup puas dengan hasil para atletnya karena mendapatka

Hari Pertama Ops Zebra, Polres Inhu Tilang Belasan Pengendara

INHU Hari pertama gelar Operasi Zebra Simpatik 2017 di wilayah hukum Polres Indragiri Hulu (Inhu), Rabu (1/11/2017), belasan pengendara ditindak tilang dan puluhan pengendara diberi teguran. Pengendara terjaring Operasi Zebra Simpatik dengan konsekuensi tilang dan teguran itu terjaring Satgas Gakum Polantas Polres Inhu di Jalan Lintas Timur Simpang Seminai, Kelurahan Pematangreba Kecamatan Rengat Barat. Giat Operasi Zebra Simpatik sebelum Operasi Lilin akan digelar intens hingga Rabu (14/11/2017) dua pekan mendatang, dan sudah diwartakan hingga imbauan melalui media elektronik, cetak, media sosial, stasiun radio hingga pemasangan spanduk. Kapolres Inhu AKBP Arif Bastari SIK MH melalui Kasat Lantas AKP Ricky Michael Mandey SIK, Kamis (2/11/2017), mengatakan giat Operasi Zebra Simpatik digelar dengan tiga momen dan di tempat terpisah. Antara lain, satu giat preventif kepada polisi sahabat anak di kawasan TK Bhayangkari Kecamatan Rengat dan sebanyak dua giat pembinaan dan penyuluhan di J

Tim Futsal Inhu Kembali Bermain Imbang 6:6 Dengan Bengkalis

PORPROV Pertandingan menegangkan antara tim futsal indragiri Hulu melawan Bengkalis pada babak enam besar pekan olahraga Provinsi Riau ke IX di Kabupaten Kampar yang dilaksanakan di Gor Bangkinang, Kamis (2/11/2017). Runner Up B Kabupaten Bengkalis pada babak pertama unggul dua angka dari Inhu dengan skor 4 : 2, Namun pada awal babak ke dua dari kaki Tri Ronaldo dan Dani Wahyu Herlambang membuat angka imbang 4 : 4 Sorak dukungan dari ratusan penonton dan suporter begitu riuh di dalam gor futsal bangkinang seraya memberi semangat masing-masing pemain untuk dapat masuk pada babak semi final pada akhir pekan ini. Selain itu tim futsal Kabupaten Bengkalis telah melakukan 9 foul sedangkan indragiri hulu mendapatkan 3 foul, dan kembali pertandingan berjalan dengan sengit hingga detik terakhir babak ke dua. Pertandingan yang dimulai pada pukul 14.00 itu bergerak sebagai wasit, 1. Ismail Saleh, 2. M. Abidin, 3. Epines 4. Ferdi Seprianto dan Matc Commisioner R. Subarjo. Pada menit ke 39 Taufik

Ringkus Bandar Sabu, Polres Inhu Amankan 1,8 Kg Sabu dan Senjata Api

HUKUM Tiga orang komplotan bandar narkoba yang memiliki senjata api berhasil diringkus Polres Indragiri Hulu (Inhu), Riau. Barang bukti narkoba yang disita sebanyak 1,8 kilogram sabu. Kapolres Inhu, AKBP Arif Bastari menjelaskan, ketiga tersangka inisial AL (33), DI (39) dan K (39). Ketiganya ditangkap pad Kamis (2/11) di wilayah hukum Inhu di lokasi yang berbeda pada. "Ketiga bandar narkoba ini kita tangkap di lokasi yang berbeda. Namun mereka ini merupakan satu jaringan narkoba yang sama," kata Arif dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan Kamis (2/11/2017). Dari ketiga tersangka ini, lanjut Arif pihaknya menyita barang bukti sabu sebanyak 1,8 kg. Proses penangkapan pertama terhadap tersangka AL ditemukan sabu 149,6 gram sabu dan satu senjata api jenis FN dan tiga buah magasin dan uang Rp 48 juta.   "Tersangka AL ini pernah kabur dari LP Klas II Rengat yang juga tersandung dalam kasus narkoba. Dia juga merupakan pecatan polisi," kata Arif. Penangkap kedua dila